memulai perubahan

bismillahirohmanirohim,,,,

mari kita berfikir dan merenung sejenak mengenai memulai perubahan,,,memulai perubahan itu yang sering kita dengar dan yang pasti selalu dipikirkan dan diinginkan untuk dilakukan oleh semua orang,,

perubahan adalah perpindahan suatu posisi atau keadaan terhadap keadaan lain yang bisa lebih baik ataupun sebaliknya,,untuk memulai suatu perubahan kita harus mengetahui terlebih dahulu keadaan yang akan kita tuju dan setelah itu kita harus melakukan upaya untuk mencapai keadaan tersebut dan pastinya dalam upaya itu ada banyak pengorbanan yang perlu kita lakukan.

keadaan baru atau perubahan bisa terjadi dalam waktu singkat maupun dalam waktu yang lama, proses perubahan itu memiliki banyak faktor sehingga keadaan yang baru itu terjadi yang pasti kita sadari maupun tidak, kita inginkan ataupun tidak perubahan terus terjadi seiring dengan berjalannya waktu.hanya saja perubahan itu bisa kita sadari maupun tidak kita sadari.

untuk mewujudkan perubahan kita harus memiliki tekad dan usaha yang maksimal agar perubahan yang kita inginkan itu segera terwujud.

mari kita bicara mengenai perubahan tingkah laku dan sikap..perubahan tingakah laku itu terjadi karena banyak faktor namun semua orang pastinya mengharapkan perubahan yang lebih baik dan semakin membaik dari waktu ke waktunya.

untuk kesuksesan perubahan tingkah laku kita harus memahami dan mengerti faktor-faktor terbentuknya tingkah laku yang akan kita ubah setelah itu kita susun rencana dan strategi untuk membentuk pola tingkah laku yang baru

demikian dulu sedikit catatan mengenai perubahan dan catatan selanjutnya akan kita lanjutkan di lain kesempatan..

0 Response to "memulai perubahan"

Post a Comment